NIAS BARAT -(deklarasinews.com)- Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Penaikan Bendera Merah Putih Lingkup Pemerintah Kabupaten Nias Barat, yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Nias Barat, Senin (30/1/2023).
Dalam arahannya Bupati Nias Barat menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan yang Maha Esa dimana pagi hari ini, Pemerintah Daerah Kab. Nias Barat dapat melaksanakan Upacara Penaikan Bendera dengan situasi yang cerah.
” Saya mengajak seluruh ASN untuk bekerja secara optimal sesuai dengan tugas dan tanggungjawab yang diemban di masing-masing dinas, dengan menganggap bahwa ASN adalah sebagai profesi bukan sebagai pekerjaan sehingga tercipta rasa tanggungjawab dan profesionalitas dalam bekerja, agar bekerja dengan baik dan berharap kiranya menjadi penyejuk di tengah-tengah masyarakat.
Hadir Pada Upacara tersebut antara lain : Sekda, Staf Ahli, Asisten, Kepala Perangkat Daerah, dan seluruh Jajaran OPD Lingkup Pemerintahan Kabupaten Nias Barat (Toro Harefa)