KUDUS –(deklarasinews.com)- Masyarakat yang melintas di jalan raya Desa Kedungsari, Kecamatan Gebog, mengaku senang dengan adanya pembagian masker gratis yang dilakukan Anggota Satgas, Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0722/ Kudus. Rabu (15/04/2020).
“Alhamdulilah hari ini ada pembagian masker, karena saat ini sudah cukup sulit mendapatkan masker seperti ini, “ Kata Yanto warga Desa Kedungsari, Kecamatan Gebog, yang saat itu kebetulan melintas di lokasi pembagian masker .
Menurutnya, langkah pihak Kodim 0722/Kudus, melalui Satgas TMMD untuk membagikan masker kepada masyarakat, sangat tepat, lantaran saat ini anjuran untuk menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah merupakan anjuran langsung Pemerintah Pusat, yang disampaikan Presiden Jokowi.
“Saya berharap pembagian masker ini bisa terus berlanjut, sehingga masyarakat bisa terbantu mendapatkan masker, apalagi bagi warga yang masih harus bekerja di luar rumah, ”Ujar Yanto. (PendimKudus)