PALEMBANG -(deklarasinews.com)- Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Sumsel, hari ini Sabtu 30 Juli 2022 melaksanakan Musyawarah Provinsi yang di laksanakan di hotel Maxone Palembang.
Dalam musyawarah tersebut seluruh pemilik suara memberi mandat dan sepakat memilih M. Hidayat.SE. MSi sebagai Ketua Perbasi Sumsel periode 2022-2027 secara aklamasi.
Saat di temui dan diwawancarai awak media saat ditanya langkah- langkah apa kedepan yang akan dilakukan, M. Hidayat mengatakan,
pertama kami akan segera merampungkan proses administrasi dan struktur kepengurusan.
Kedepan juga akan lebih banyak lagi event yang akan dilaksanakan, yang paling dekat Piala Gubernur Sumsel serta segala sesuatu persiapan dalam menghadapi event nasional terutama PON Aceh Sumut yang akan datang, ungkap Hidayat
Mohon do’anya semoga Perbasi Sumsel bisa lebih baik dan lebih maju lagi terutama kekompakan antar sesama pelatih, atlit dan pengurus Perbasi Sumsel, sehingga terjalin komunikasi dan bisa membawa kontribusi lebih baik untuk olahraga basket Provinsi Sumsel dan semoga bisa lahir atlit-atlit basket kebanggaan dari Sumatera Selatan, Pungkasnya. (Nsy)