Buka Turnamen Elim Cup I, Sahril Taher: Sepak Bola Telah Mengajarkan Kita Untuk Bersatu, Disiplin, dan Memupuk Persaudaraan

TOBELO –(deklarasinews.com)– Turnamen sepak bola bukan hanya sekedar olahraga dan tempat mencari prestasi. Namun, sepak bola telah mengajarkan kepada kita semua untuk bersatu dan bekerja sama dalam pembangunan.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua II DPRD Maluku Utara, Sahril Taher pada saat membuka Open Turnamen Elim Cup I, di Desa Bailengit, Kecamatan Kao Barat, Kabupaten Halmahera Utara, Kamis, 25 Mei 2022 lalu.

Open Turnamen Elim Cup I yang diikuti sebanyak 46 kesebelasan tersebut, menurut Ko IL, sapaan karib Wakil Ketua II DPRD Maluku Utara, bahwa sepak bola juga telah mengajarkan banyak hal, termasuk kedisplinan, memupuk sifat persaudaraan, sikap kepemimpinan, keuletan, dan sportifitas, serta kerja keras.

“Sepak bola bukan hanya lebih dari sekedar olahraga, namun ada nilai-nilai dan pelajaran yang terkandung dalam sepak bola yang dapat kita petik,” jelasnya. (ais).

Tinggalkan komentar