Zulhas Dorong Munculnya Capres Asal Lampung, Begini Jawaban Erick Thohir

BANDARLAMPUNG -(deklarasinews.com)- Wakil Ketua MPR RI Zulkifli Hasan mendorong munculnya Calon Presiden (Capres) asal Lampung. Bukan tanpa figur, Zulhas, sapaannya, memunculkan pemikiran itu.

Zulhas mengisyaratkan dukungannya kepada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir yang berasal dari Lampung.

Hal itu diutarakan Zulhas, saat memberikan sambutan dalam acara temu tokoh masyarakat Lampung di kediaman Ketua DPW PAN Lampung Irham Jafar Lan Putra di Hutan Kera, Bandarlampung, Jumat malam (18/6).

Awalnya, Zulhas membahas bagaimana seharusnya proses demokrasi seharusnya menghasilkan kesetaraan, keharmonisan serta menghasilkan legislatif dan eksekutif yang dicintai masyarakat.

“Tapi saat ini yang kita lihat, yang harusnya menghasilkan harmoni menghasilkan social distance, ada cebong, kampret, kadal gurun, padahal kita ini bersaudara yang seharusnya bersatu agar bisa berdaulat dan maju,” ujar Ketua Umum PAN ini.

Ia meminta, para tokoh di Lampung dengan berbagai latar belakang menjadikan Lampung sebagai daerah percontohan bahwa di provinsi ini tidak ada perpecahan. Juga meminta seluruh tokoh berlomba-lomba untuk membuat kebaikan untuk negeri.

Ia melanjutkan, untuk itu, dirinya mengajak Erick yang juga berasal dari Lampung untuk melihat potensi yang bisa dikembangkan dari daerah asalnya itu.

“Saya ajak Erick pulang kampung, karena kita punya menteri BUMN dari Lampung aja bangga kan? Kalau punya Presiden dari Lampung mau gak?” tanya Zulhas yang disambut riuh tepuk tangan tamu undangan.

Dirinya menjelaskan, jika Presiden RI nantinya berasal dari Lampung, maka pembangunan di Lampung akan lebih cepat dan provinsinya akan lebih maju.

“Dulu Bu Megawati jadi Presiden, Sumatera Selatan jadi maju, wajar, karena Pak Taufik Kiemas (suami Megawati). Bayangin kalau orang nomor 1 atau nomor 2 dari Lampung bagaimana?” kata dia.

Menyikapi itu, Erick Thohir mengatakan, sebagai putera daerah Lampung, dirinya akan membangun dan mengembangkan Lampung, terutama di bidang pariwisata.

“Tapi ini Tidak ada hubungannya dengan yang sampaikan Pak Zul tadi (Capres), sebagai putra daerah kita bangun juga daerahnya, saya atas kerendahan hati berterima kasih kepada Pak Zul, saya melek juga, Lampungnya mau dibawa kemana,” pungkasnya.(*)

 

Tinggalkan komentar