Pj Sekdakot Tanjungbalai Ikuti Zoom Meeting Vaksinasi Serentak  Bersama Indonesia Bisa 

TANJUNGBALAI -(deklarasinews.com)- Berbagai cara terus dilakukan Polres Tanjungbalai Polda Sumut untuk menarik animo Warga Tanjungbalai dalam mendukung Percepatan Pencapaian Target Vaksinasi Nasional khususnya di Kota Tanjungbalai Sumatera Utara.

Hal ini terlihat saat pelaksanaan vaksinasi dan juga penarikan undian Lucky Draw untuk Warga yang telah melaksanakan Vaksinasi Dosis 2 dan juga buat anak-anak yang dilaksanakan di Lokasi Vaksinasi di Gedung Olah Raga (GOR) Wira Satya Polres Tanjungbalai dengan Hadiah Utama Satu Unit Sepeda Motor dan hadiah menarik lainnya seperti Kulkas, Televisi, Sepeda Gunung dan lain lain.

Tepatnya hari ini, Sabtu (26/3/2022) yang dihadiri Karorena Polda Sumut Kombes Pol Harries Budiharto didampingi Kapolres Tanjungbalai dan Pj Sekda Kota Tanjungbalai Nurmalini Marpaung dilaksanakan penyerahan hadiah utama lucky Draw kepada warga yang mengikuti Vaksinasi di GOR Polres Tanjungbalai.

Usai meninjau pelaksanaan Vaksinasi, Pj Sekdakot Tanjungbalai bersama Karorena Polda Sumut Kombes Pol Harries Budiharto, Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi, mewakili Dan Lanal TBA, Kakan Kesbangpol Usni Syahzuddin, Plt Kadis Pendidikan Azhar, mewakili Kemenag Tanjungbalai serta para PJU Polres Tanjungbalai mengikuti zoom meeting pelaksanaan Vaksinasi Serentak Indonesia Bersama Indonesia Bisa di Aula Mapolres Tanjungbalai (Wahyu).

Tinggalkan komentar