LAMBAR -(deklarasinews.com)- Bertempat di lapangan sepak bola pekon sukamarga kecamatan suoh,kabupaten lampung Barat,Peratin jaimin memberikan bantuan berupa alat olahraga kepada pemuda Karang Taruna Selasa (26/7/2022).
Dalam rangka menyambut dan memeriahkan hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke -77 tahun peratin jaimin melakukan pendekatan,kepada tokoh pemuda yaitu kelompok karang taruna untuk selalu menjaga Kamtibmas di pekon sukamarga
Pada kesmpatannya peratin jaimin mengatakan, bantuan yang kami berikan alat olahraga 3 buah bola kaki secara langung kepada Ketua Karang Taruna Aan sunandar beserta Pemuda lainnya yang berada di lapangan sepak bola pekon sukamarga.
Sebagai Ketua Karang Taruna pekon sukamarga Aan sunandar memberikan apresiasi kepada Peratin jaimin yang mana adalah merupakan ujung tombak di pekon sukamarga.
“Dalam hal ini ketua karang taruna menyatakan sikap untuk selalu mendukung program pemerintah yang ada di pekon sukamarga dalam menjaga stabilitas nasional dalam rangka menyongsong hari ulang tahun kemerdekaan RI yang ke -77 tahun,” tutup nya,(candra)