Kapolda Sumsel Diwakili Karo SDM Memimpin Pelaksanaan Sidang Kelulusan Akhir Rekrutmen Proaktif Penerimaan Bintara Polri TA 2022

PALEMBANG – (deklarasinews.com) – Kapolda Sumsel Irjen. Pol. Drs Toni Harmanto, MH diwakili Karo SDM Polda Sumsel Kombes Pol. Ucu Kuspriyadi S.I.K, M.H, M.Si memimpin pelaksanaan Sidang Kelulusan Akhir Rekrutmen Proaktif Penerimaan Bintara Polri TA.2022 pada hari Rabu (29/12/2021) pukul 14.00 Wib yang bertempat di Ruang Rekonfu LT. III Mapolda Sumsel.

Dalam kesempatan tersebut Kombes Pol Ucu menjelaskan Dari hasil sidang yang di ikuti sebanyak 20 Peserta yang dinyatakan lulus terpilih sebanyak 16 peserta ucapnya dengan rincian :

  • Talent scouting sebanyak 13 peserta.  ( Pria 11 Peserta dan Wanita 2 Peserta)
  • Penghargaan 1 Peserta
  • Hafiz Quran 2 peserta ucap mantan Karo SDM Polda NTB dihadapan para peserta yang mengikuti seleksi

Dia menyebutkan  untuk peserta yang dinyatakan Lulus Tidak Terpilih sebanyak 4 peserta yang semua wanita. Biro SDM melalui Bag Psikologi Kompol Paryono, M Psi dan Kompol M.Jarot ,M Psi memberikan konseling Bagi peserta di nyatakan Lulus Tidak Terpilih.

Hadir dalam Sidang Kelulusan Akhir Tingkat Panda Sumsel Seleksi Akpol TA.2021 itu di antaranya Panitia pelaksana seleksi Penerimaan Rekpro Bintara Polri T.A. 2022, Was internal dan eksternal, Orang tua/Wali Peserta, Peserta seleksi Rekpro T.A. 2022, Kegiatan tersebut dengan tetap melaksanakan prokes tambahnya. (Rls/Ags).

 

Tinggalkan komentar